• Jelajahi

    Copyright © Tebar News
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Sports

    Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah UNM Angkatan 2023 Studi Maritim di Kuala Samboja Kaltim

    Redaksi Tebarnews
    16/04/2025, 10:08 AM WIB Last Updated 2025-04-16T02:32:43Z

     

    Mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FIS-H) Universitas Negeri Makassar (UNM) dalam kegiatan penyambutan di kantor lurah Kuala Samboja, Selasa (15/04/2025). (Dok. Tebarnews.com)


    Lurah Kuala Samboja, Usman menerima secara resmi kunjungan mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FIS-H) Universitas Negeri Makassar (UNM), di kantor kelurahan, Selasa (15/04/2025) sore. Dalam kegiatan penyambutan itu, Usman menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan ini, sekaligus menyatakan kesediaannya memfasiltasi kegiatan praktik lapangan mahasiswa UNM.


    "Saya selaku lurah merasa sangat senang atas kunjungan ini dan menjadikan Kuala Samboja sebagai lokasi studi lapangan." ungkap Usman.


    Seperti diketahui pada Senin siang (14/04), rombongan mahasiswa berjumlah 81 orang beserta dosen pendampingnya, bertolak dari Kota Makassar menuju Kuala Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara dalam rangkaian praktik lapangan Sejarah dan Wawasan Kemaritiman.



    Sementara itu, dosen pendamping studi lapangan mahasiswa UNM, Drs. La Malihu, M.Hum dalam sesi penyambuatan mengatakan kegiatan ini merupakan ajang bagi para mahasiswa untuk belajar banyak hal tentang aktivitas masyarakat nelayan. Adapun pemilihan Kuala Samboja sebagai lokasi praktek, ditentukan melalui metode polling.


    "Kegiatan ini kami sudah rencanakan dan berproses sejak Februari 2025. Kuala Samboja terpilih melalui hasil polling mahasiswa. Beberapa opsi lokasi yang kami tawarkan, antara lain: Buton, Banda Naira, Sunda Kelapa, Kepulauan Selayar, dan Kuala Samboja", ungkap La Malihu.


    Lurah Kuala Samboja, Usman yang juga merupakan mahasiswa yang sedang kuliah program doktoral di Universitas Mulawarman, mengatakan pihaknya bersedia membantu kebutuhan para mahasiswa selama studi lapangan di daerahnya.


    "Kami akan menyiapkan ruangan di kantor ini untuk fasilitas diskusi para mahasiswa. Silahlan digunakan dan saya juga bersedia untuk menghadiri kegiatan para mahasiswa", tegasnya.


    Hadir dalam kegiatan penyambutan tersebut para dosen pendamping kegiatan mahasiswa, Dr. H.M. Rasyid Ridha, M.Hum, Dr. Ahmadin, S.Pd., M.Pd., Rifal, S.Pd., M.Hum, dan Ilham Samudra Sanur, S.Pd., M.Pd.***

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini